INFO KESEHATAN IBU DAN ANAK

Senin, 15 Juni 2009

Menghindari Demam Setelah Imunisasi


Setiap anak saya mau di imunisasi saya selalu deg-degan karena sudah bisa dipastikan anak akan mengalami demam. Ini selalu membuat saya panik walaupun obat penurun panas udah disiapkan tapi tetap aja khawatir dengan keadaan anak. Sampai suatu hari dengar info menghindari demam setelah imunisasi. Akhirnya pada saat imunisasi selanjutnya saya coba menjalankan tips itu dan alhamdulillah berhasil.
Bunda mau tau apa sih rahasianya? sederhana saja bunda....
setiap anak kita mau diimunisasi tidak usah dimandikan, tapi memandikannya setelah imunisasi.
setelah imunisasi langsung diberikan obat penurun panas.
setelah imunisasi langsung ditidurkan.
InsyaAllah dengan cara seperti di atas anak bunda tidak mengalami demam. kalau demam repot kan bunda....
Semoga bermanfaat untuk bunda dimana saja berada.
Kita pasrahkan segalanya hanya kepada Allah.

1 komentar:

rahmatmh on 25 Januari 2012 pukul 11.26 mengatakan...

Itu sebaiknya untuk umur sampai berapa tahun ya tipsnya?

Posting Komentar

 

Term of Use

Info Kesehatan Ibu dan Anak Copyright © 2009 Flower Garden is Designed by Ipietoon for Tadpole's Notez Flower Image by Dapino